Laman

Sabtu, 19 Februari 2011

Tasyi athasyia ,kembali tanpa ikuti arus..

















Kembali Tanpa Ikuti Arus..,
Berawal dari hanya ingin menyalurkan hobi bernyanyinya, akhirnyaTasyi Athasyiamenseriusi hobinya itu ke dalam industri musik. Namun begitu, mahasiswi Universitas Trisakti Fakultas Kedokteran ini tidak mengikuti arus industri. Dengan mengusung jenis musik RnB, Soul dan Jazz, membuat gadis kelahiran 1992 ini berbeda dengan penyanyi seusianya.Setelah mengeluarkan single pertamanyaSumpah-Sumpahmu, kiniTasyimengeluarkan single kedua yang berjudulKu Bingung. Lagu yang diciptakan oleh mamanya tercinta dengan nuansa mellow."Mama kan biasanya bikin lagu yang mellow, nah nanti si arranger yang produce-nya. Ada yang R&B-nya, ada jazz-nya. Cuman masih ada benang merahnya, satu album ini ada benang merahnya R&B, Jazz, dan Soul," ujar gadis blasteran Jerman Timur Tengah itu di FX Sudirman, Jaksel, Kamis (17/2).Dibantu oleh beberapa musisi sepertiDj Sumantridan mantan personilBase Jam,Adnil,Tasyimencoba untuk tidak mengikuti arus. Dengan keputusannya itu, gadis yang sering mendapatkan penghargaan di bidang dance ini siap menerima resiko."Susahnya itu mendapatkan apresiasi yang seperti kita harapkan. kayak yang kita berikan itu, hasil yang kita dapat, belum tentu seperti yang kita harapkan. Karena kan selera orang kan beda-beda. Sementara aku bukan tipe yang harus mengikuti arus, seperti melayu harus melayu. ya saya harus terima konsekuensinya milih musik seperti ini," tutup murid Doddy Katamsi.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar